FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN MENJALANKAN KEBERSIHAN TANGAN KARYAWAN PUSKESMAS BANTUL I

Keterangan Bibliografi
Penulis : SINTA ASIH CAHYANI, Amd.Kep
Pembimbing : Harli Trisdiono, MM., Dr.
Penerbit : BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KABUPATEN BANTUL
Kota terbit : Bantul
Tahun terbit : 2022
No.Diklat :
Subyek : Kebersihan perorangan dan topik-topik yang berkaitan
Klasifikasi : 613.4 SIN f
Bahasa : Indonesia
Edisi : Cetakan 1
Halaman : 55 Halaman
Kata Kunci : kepatuhan, Kebersihan Tangan, HAIS
Sumber Perolehan : BKPSDM Bantul
Jenis Koleksi Pustaka

E-Diklat

Kategori Pustaka

Kajian dan Karya Ilmiah

Abstraksi

Latar Belakang: Healthcare Associated Infections (HAIs) masih menjadi permasalahan di seluruh di dunia, di Indonesia kejadian HAIs masih tinggi mencapai 15,74%. Kepatuhan kebersihan tangan menjadi faktor penting dalam pencegahan HAIS. Dampak HAIS menyebabkan waktu rawat lebih panjang, kecacatan dan kemungkinan bertambahnya risiko resisten anti mikroba.

Tujuan Penelitian: Mengetahui faktor-faktor apakah yang memengaruhi kepatuhan menjalankan kebersihan tangan karyawan Puskesmas Bantul I.

Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode survei analitik dengan desain penelitian cross sectional. Subyek penelitian adalah semua karyawan puskesmas Bantul I. Sampel penelitian ini adalah sampel jenuh sebanyak 43 sampel. Data diperoleh dengan membagikan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan aplikasi IBM SPSS 25 dengan uji spearman rank.

Hasil Penelitian : analisis univariat didapatkan 43,84% responden berpendidikan Diploma III dan 81,39% pasien patuh, analisa univariat didapatkan variabel yang signifikan adalah sikap (rho=0,760), pengetahuan (rho=1,000), ketersediaan sarana kebersihan tangan (rho=0,178), dan faktor peran Tim PPI (rho= 0,759). Kekuatan hubungan sangat kuat (ρ=1,000) pada variabel pengetahuan sedangkan hubungan sangat lemah (ρ=0,178) pada faktor ketersediaan sarana kebersihan tangan.

Kesimpulan : terdapat hubungan antara faktor sikap, faktor pengetahuan faktor ketersediaan sarana kebersihan tangan dan faktor peran Tim PPI dengan kepatuhan menjalankan kebersihan tangan karyawan Puskesmas Bantul I.

Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada