Pengaruh Edukasi Gizi Pada Ibu Terhadap Berat Badan Balita di Community Feeding Center di Kecamatan Sedayu Kabupaten Bantul

Keterangan Bibliografi
Penulis : Nelfi Putri Piliang
Dosen Pembimbing : Sulistiyawati
Penerbit : Program Studi S1 Gizi Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata Yogyakarta
Kota terbit : Yogyakarta
Tahun terbit : 2018
No Mhs :
Subyek : Gizi
Klasifikasi : 613.2 Nel P
Bahasa : Indonesia
Edisi :
Halaman : xiv:70 hlm; 29,5 cm
Keyword :
Status referensi : Buku Referensi
Lokasi :
Jenis Koleksi Pustaka

TA_Skripsi

Kategori Pustaka

Tidak ada kategori

Abstraksi

Nelfi Putri Piliang.Pengaruh Edukasi Gizi Pada Ibu Terhadap Berat Badan Balita di Community Feeding Center di Kecamatan Sedayu Kabupaten Bantul. Yogyakarta: Program Studi S1 Gizi Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata Yogyakarta, 2018. Subyek: gizi.Klasifikasi: 613.2 Nel P. Skripsi

Masalah gizi merupakan masalah global yang dihadapi berbagai negara termasuk Indonesia. Masalah gizi meliputi kurang energi protein, kurang vitamin A, gangguan akibat kekurangan yodium. Dampak masalah gizi pada balita yaitu menurunkan kecerdasan dan produktifitas. Faktor yang mempengaruhi gizi balita salah satunya adalah pengetahuan ibu, oleh karena itu perlu diberikan edukasi gizi agar bersikap positif dalam pembimbing dan memberikan asupan zat gizi pada balita. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi gizi pada ibu terhadap berat badan balita di community feeding center di wilayah kerja puskesmas Sedayu. Penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan berat badan sebelum dan sesudah peberian edukasi pada kelompok intervensi dan tidak adaperbedaan berat badan pada balita sebelum dan setelah intervensi pada kelompok kontrol. Dapat diambil kesimpulan bahwa pemberian edukasi gizi pada ibu dapat meningkatkan berat badan balita. Peningkatan berat badan pada kelompok intervensi lebih besar daripada kelompok kontrol.

Inventaris
# Inventaris Perpustakaan Dapat dipinjam Status Ada
1 194/H1/2020 Kantor Pusat Tidak