Gerakan Literasi Sekolah Kunjungi SDI Al Azhar
Dwi Farah Puspita
1 tahun yang lalu
Kamis (02/03/2023), Sosialisasi Gerakan Literasi Sekolah (GLS) Bersama Bunda Literasi Kabupaten Bantul Hj. Emi Masruroh Abdul Halim SPd mengunjungi SD Islam Al Azhar 38 Bantul. Kegiatan tersebut melibatkan seluruh warga sekolah. Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sukrisna Dwi Susanta, M.Si, Kepala Dinas Dikpora Bantul, Dandim 0729 Bantul dan Kabid Perpustakaan Kabupaten Bantul. Dalam sosialisasi Gerakan Literasi, Bunda Literasi mengajak anak-anak untuk meningkatkan budaya literasi baik di sekolah maupun di rumah. Diterangkan pula tentang 5 kegiatan literasi yaitu membaca, menulis, berbicara, menghitung dan memecahkan masalah. Kegiatan Gerakan Literasi Sekolah ini juga untuk menyukseskan program pemerintah yaitu gemar membaca.
Salam Literasi !! Ayo Membaca !!!
Bantul Moco… Bantul Pinter…