Kunjungan TK Masyitoh Lanteng I
Dwi Farah Puspita
4 bulan yang lalu
Perpustakaan Dispusip Bantul kembali menerima kunjungan edukatif pelajar kecil dari TK Masyitoh Lanteng l Selopamioro Imogiri, Bantul pada (08/09/24). Sebanyak 14 siswa yang didampingi oleh 6 pendamping guru ikut serta dalam kegiatan ini, yang bertujuan untuk memperkenalkan literasi dan meningkatkan minat baca di sejak dini. Selama kunjungan, siswa juga berpartisipasi dalam sesi bercerita di Aula Dispusip lantai 3 dan mencoba permainan literasi yang menyenangkan. Selain itu, mereka diberi kesempatan untuk membaca buku favorit mereka di ruang baca anak, yang dirancang khusus agar nyaman dan menarik bagi anak-anak. Dengan adanya kegiatan kunjungan ke perpustakaan diharapkan siswa siswi TK Masyitoh tertarik untuk terus berkunjung ke perpustakaan. Perpustakaan Dispusip Bantul selalu terbuka bagi masyarakat atau sekolah yang mau mengadakan kunjungan ke perpustakaan, untuk meningkatkan literasi masyarakat.
Salam Literasi… Ayo Membaca….!!!!!!
Bantul Pinter…. Bantul Moco……
#dispusipbantul
#dpkbantul
#dispusip2024