Pendampingan III Perpustakaan SD N Jomblangan

Dwi Farah Puspita

11 bulan yang lalu

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bantul melaksanakan Pendampingan Persiapan Akreditasi Perpustakaan di perpustakaan “Fajar” SD N Jomblangan Senin (18/9/2023). Dilaksanakan oleh tim pendamping satu yang terdiri beberapa pustakawan pendamping tim satu. Tim Pendamping Akreditasi Perpustakaan diterima oleh Kepala Sekolah SD N Jomblangan dan para petugas koordinator setiap komponen akreditasi.
Dalam Pendampingannya Dispusip Bantul menekankan rasa optimis yang tinggi untuk medapat nilai A, karena kemungkinan untuk mendapat nilai A tersebut sangat besar adanya. Dari hasil pendampingan ketiga Perpustakaan “Fajar” SD N Jomblangan sudah mencapai nilai 94 poin berdasarkan penilaian pustakawan pendamping, dengan catatan bukti fisik harus sesuai dengan instrumen penilaian yang sudah dilaksanakan. Diharapkan Perpustakaan SD N Jomblangan dapat memaksimalkan bukti fisik yang masih kurang sehingga pada waktu penilaian pada bulan November 2023 dapat mencapai nilai yang maksimal.

#dispusipbantul
#dpkbantul
#dispusip2023

 

 

Informasi Lainnya

by Dwi Farah Puspita , 4 hari yang lalu

Pengumuman Tutup Layanan

. Read More

by Dwi Farah Puspita , 4 hari yang lalu

Mobil Keliling Meluncur di SD Muh Tegallayang 1

. Read More

by Dwi Farah Puspita , 4 hari yang lalu

Layanan Keliling Disambut Antusias di SD Mangiran

. Read More